Film Indonesia yang Mengangkat Tema Keluarga

Film Indonesia yang Mengangkat Tema Keluarga

Film Indonesia yang Mengangkat Tema Keluarga – Film yang baik adalah film yang pesan moralnya menyentuh di hati penonton segala usia. Biasanya, film yang memenuhi kriteria tersebut adalah film keluarga. Mengingat, keluarga adalah tempat ternyaman, family time dengan menonton film keluarga bisa jadi momen menyadarakan bersama arti keluarga.

Film keluarga mengajarkan kita untuk menganggap keluarga sebagai prioritas utama. Tentunya, kalau film tersebut udah ditanamkan sejak kecil, kedewasaan dan keharmonisan keluarga akan terjalin sepanjang masa. Apalagi, film-film ini bernuansa dekat dengan kita. Yap, film-film Indonesia bertema keluarga ini bisa kamu tonton untuk mengisi waktu liburan. http://www.shortqtsyndrome.org/

1. Joshua Oh Joshua

Film Indonesia yang Mengangkat Tema Keluarga

Film anak satu ini bisa dibilang terkenal di zamannya. Menceritakan persahabatan Jojo dan Jejen yang kerap mengamen sepulang sekolah untuk membantu orangtua mereka. Tiap hari, Jojo selalu mendapat hukuman dari orangtuanya jika dia tidak dapat hasil dari mengamennya. Namun, usut punya usut, Jojo bukanlah anak kandung dari orangtua yang merawatnya selama ini. https://www.benchwarmerscoffee.com/

Drama musikal yang penuh haru ini mengajarkan kamu banyak hal. Jojo yang selalu dihukum orangtuanya, tidak pernah sekalipun melawan, bahkan tetap taat. Film ini bisa jadi tontonan yang bermanfaat buat anak-anak untuk tetap patuh kepada orangtua. Sekaligus, ngena buat orangtu dan jadi pembelajaran.

2. Sabtu Bersama Bapak

Film ini menceritakan keluarga Gunawan yang bahagia. Namun, semua berubah ketika Gunawan divonis bahwa hidupnya tinggal satu tahun lagi. Gunawan yang berpikir kematian tidak boleh membatasi kasih sayangnya kepada keluarganya. Makanya, dia selalu merekam berisikan pesan-pesan untuk kedua anaknya yang selalu diputar hari Sabtu.

Banyak pesan keluarga yang menyentuh. Film ini enggak hanya mengajarkan menjadi orangtua idaman, tapi juga mendidik anak-anak berperilaku baik. Pesan moral untuk bekal di masa depan untuk menciptakan keluarga harmonis.

3. Cek Toko Sebelah

Film ini mengangkat kisah hubungan dua orang anak dengan bokapnya yang dibumbui komedi dan drama. Kedua anaknya punya kehidupan masing-masing, tapi punya karier yang berbeda. Namun, sang ayah justru meminta anaknya untuk menjalankan bisnis toko kelontongnya dibandingkan bekerja di luar negeri.

Film ini sama sekali tidak ada unsur ras yang superior. Film keluarga yang menggambarkan idealnya hubungan seorang kakak-adik dan anak-orangtua. Mengajarkan nilai kekerabatan kakak dan adik yang mampu menyelesaikan konflik dengan cara yang baik. Selain itu, mengajarkan tentang kebaktian seorang anak untuk membuat orangtuanya bahagia.

4. Bunda: Cinta Dua Kodi

Meski kisahnya lebih fokus pada ketangguhan cewek untuk menyeimbangkan karier dan keluarga, film ini penuh makna yang menyentuh. Menceritakan Tika yang berjuang keras menyelamatkan kehidupan keluarga dan rumah tangganya. Demi sebuah harapan, impian, dan cintanya kepada suami dan anak-anaknya.

Film ini penuh nuansa kekeluargaan. Kamu juga dikasih tahu gambaran sebuah keluarga yang tiap anggotanya saling mempertahankan keharmonisan dengan caranya masing-masing. Melalui perjuangan tersebut, kamu udah disuguhkan mengenai pentingnya keluarga.

5. 9 Summers 10 Autumns

Film yang diadaptasi dari novel ini menceritakan kisah nyata seorang anak sopir angkot yang hidup dalam keterbatasan ekonomi. Namun, dia mampu menembus batas mimpi dan berhasil menjadi direktur di perusahaan multinasional.

Film ini bisa dibilang sebagai gambaran keluarga di Indonesia. Ada rasa kerasnya didikan sang ayah pada anak cowoknya dan kerendahan hati ibu yang terus memotivasi anaknya untuk lebih baik. Ditambah, adanya interaksi antar saudara di keluarga yang menghangatkan hati. Melalui film ini, kamu  bisa belajar bahwa sekeras apapun orangtua, mereka punya rasa sayang yang dalam untuk kebaikan anaknya.

6. Hoax

Hoax menawarkan kisah tiga bersaudara dalam satu keluarga yang punya masalah berbeda-beda. Masalah yang mereka alami benar-benar beragam, mulai dari hubungan percintaan hingga kejadian mistis. Hal ini membuat mereka harus menyimpan rahasia tersebut dari keluarga besar. Selain kisah menarik tersebut, Hoax juga memiliki jajaran para pemain kelas atas. Aktor-aktor seperti Vino G. Bastian, Tara Basro, dan Tora Sudiro ikut ambil bagian dalam film karya sutradara Ifa Ifansyah ini.

7. Susah Sinyal

Setelah Cek Toko Sebelah, Ernest kembali mengeksplorasi drama keluarga dalam film Susah Sinyal. Kali ini dia tidak menjadi pemeran utama dan memilih muncul sebagai cameo saja. Dalam Susah Sinyal, Ernest berusaha mengangkat cerita seorang wanita karier yang susah menjalin hubungan dekat dengan putri kandungnya sendiri. Semua itu harus berubah saat sang nenek meninggal dan keduanya tidak punya pilihan selain memperbaiki hubungan yang buruk meski awalnya sulit untuk dilakukan.

8. Tampan Tailor

Film Indonesia yang Mengangkat Tema Keluarga

Dibintangi oleh aktor tampan Vino G. Bastian, Tampan Tailor masuk dalam daftar film Indonesia yang menginspirasi tentang pentingnya keluarga. Diceritakan Topan (Vino Bastian) harus berjuang menghidupi diri dan anaknya, Bintang (Jefan Nathanio) setelah sang istri berpulang karena kanker. Mereka pun melewati banyak tantangan untuk bisa bertahan hidup. Topan pun bekerja mulai dari jadi calo kereta hingga stuntman film action. Lalu apakah hidup mereka akan terus begitu? Film ini benar-benar akan membuat kamu sadar bagaimana orang tua akan melakukan segalanya hanya untuk membuat kamu bahagia.

9. Keluarga Cemara

Awal tahun 2019, ada satu film legendaris Indonesia bertemakan keluarga yang dirilis ulang. Film tersebut merupakan film adaptasi dari serial televisi favorit ke layar kaca berjudul Keluarga Cemara. Keluarga Cemara merupakan film yang mengangkat bagaimana sebuah keluarga berperan penting dalam membentuk moral dan sikap anak. Seperti yang kita tahu, Keluarga Cemara versi televisi menceritakan perjuangan sebuah keluarga dengan ekonomi ke bawah. Namun kalo melihat teaser film versi 2019, Keluarga Cemara memiliki konflik yang berbeda. Keluarga Cemara tayang serentak di Indonesia tanggal 3 Januari 2019. Diperankan oleh Ringgo Agus Rahman dan Nirina Zubir sebagai Abah dan Emak dan Zara JKT 48 sebagai salah satu anak mereka.

10. Dinding Pak Dinding

Sebuah kisah tentang keluarga dengan beragam kepribadian. Mulai dari Pak Dinding yang takut istri tapi gayanya bossy, istrinya yang dominan, anak laki-lakinya yang mellow dan galau, anak perempuannya yang senang berbicara menggunakan bahasa asing, hingga pembantunya yang ceroboh tapi kocak. Ceritanya ringan, namun menghibur.